Team work-TBR

Merupakan proses membantu team dalam menciptakan kesinergian untuk mencapai goals (tujuan) yang dibuat oleh team tersebut. Team tahu proses yang harus dilaluinya untuk bisa mencapai kesepakatan dalam membuat keputusan. Tujuan team building ini bisa tercapai apabila mampu membangun team secara baik. Adapun cara membangun team building ini ialah dengan berinteaksi antar sesama anggota team.

Dengan adanya interaksi yang baik dalam team, tiap anggota bisa saling mengenal satu sama lainnya serta membangun suatu hubungan. Hal ini tentu saja berguna dalam mengambil keputusan. Team building yang baik merupakan dimana pemimpin bisa membentuk teamnya bersama-sama untuk mencapai goals yang telah ditentukan.

 

Manfaat Team Building

Adanya team building tentu saja memberikan banyak manfaat. Adapun manfaat dari team building ialah sebagai berikut.

Menjalin Komunikasi yang Baik

Team building mampu menciptakan jalinan komunikasi yang baik. Seperti yang kita semua ketahui, dalam suatu team pasti terdapat atasan dan anggota team. Team building ini akan membantu dalam membangun komunikasi yang baik antara atasan dan anggota team untuk meraih tujuan organisasi.

Membentuk Kerjasama

Selain menjalin komunikasi yang baik, team building juga bisa membentuk kerjasama. Dengan adanya kerja team, tiap anggota team mempunyai tanggungjawabnya masing-masing. Tiap tanggungjawab tersebut harus bisa saling bersinergi supaya meraih terwujudnya tujuan organiasasi. Kerjasama yang terjalin secara baik sangat dibutuhkan agar dalam tiap tanggungjawab yang dimiliki bisa disatukan menjadi tujuan organisasi.

Memecahkan Masalah

Manfaat lainnya dari team building ialah memecahkan masalah. Tak bisa dipungkiri bahwa pasti ada hambatan ataupun masalah saat suatu realita tak sesuai dengan rencana yang sudah dibangun. Jika hanya ada satu orang yang memikirkannya, maka penyelesaian masalah bisa berhenti serta tidak menemukan solusi. Adanya anggota yang tergabung dalam team building membantu menyelesaikan satu masalah dengan mengemukakan berbagai pendapat yang bisa diberikan oleh beberapa orang dalam team tersebut.

Menciptakan Rasa Saling Percaya

Tiap anggota yang tergabung dalam team mempunyai peranan dan tanggungjawab masing-masing dalam pekerjaannya. Masing-masing anggota team harus bisa menyelesaikan tanggungjawabnya sendiri. Selain itu, masing-masing anggota team harus bisa percaya kepada anggota lain yang melakukan pekerjaan sesuai dengan porsinya. Kepercayaan ini harus dijalin supaya tidak terjadi suatu rasa paling bisa (merasa benar sendiri) dan menganggap orang lain tidak mampu mengerjakannya.

Meningkatkan Produktivitas Kerja

Team building sangat bermanfaat dalam menciptakan produktivitas dalam bekerja. Pekerjaan yang baik tentu saja akan menciptakan tujuan yang sempurna. Dengan begitu, akan terlihat jelas bagaimana akhirnya. Team building nantinya membantu plot pekerjaan sesuai dengan jatah anggota team. Hingga pada akhirnya akan terbentuk tujuan yang jelas dan tidak ada pekerjaan yang double serta tidak ada juga pekerjaan yang belum dikerjakan. Hal ini sangat berkaitan dengan pengertian team building itu sendiri dalam membangun team yang baik untuk mencapai tujuan bersama.

WhatsApp chat